Selasa, 03 Juli 2012

Tokoh utama dalam film harry potter

Ass,,
selamat siang ,,
tidak lupa saya ucapkan kepada teman-teman sekalian walaupun keadaan Badan saya yg kurang fit ....
Nah temen2 pda siang hari ini saya akan menyediakan semua  informasi dunia harry potter,
Bagi temen2 pecinta film harry potter mungkin tidak asing lagii jika mendengarkan nama serial Film Harry potter ,
langsung aja dibaca postingan saya dibawah ini , selamat membaca dan menikmati..
EXPELLIARMUS!!!!
Nah ada yang tw mengenai siapa saja Tokoh Utama yang ada di film harry potter ..?
sore ini saya akan posting mengenia para tokoh utama yg ada di dalam film harry potter ..
cekidot ^_^


HARRY POTTER
harry potter adalah  seorang anak laki laki dari pasangan james potter dan lily evans.kedua orang tuanya meninggal karena dibunuh oleh penyihir jahat Lord Voldemort yang sebenarnya ingin membunuh harry pada waktu harry bayi.pada saat besar,ia dititipkan dan tinggal bersama paman dan bibinya yang galak dan memberlakukannya seperti pembantu.tetapi,harry berhasil bersekolah di sekolah sihir hogwarts dan mempunyai 2 sahabat baik,yaitu ron dan hermione.dalam film,harry adalah anak yang termasuk dalam ramalan trelawney yang mengatakan bahwa harry dapat mengalahkan pangeran kegelapan,lord voldemort pada suatu saat nanti.sampai pada akhirnya ia mampu mengalahkan pangeran kegelapan walau harus bertempur di pertempuran hogwarts.hebatnya,harry berhasil lolos dari 5 kutukan avada kedavra yang diluncurkan voldemort,yaitu pada saat masih bayi,pada malam kebangkitan voldemort,pada pertempuran the burrow,dan pada pertempuran hogwarts.

RONALD WEASLEY
ronald weasley lahir pada tanggal 1 maret 1980 dan juga adalah salah satu sahabat harry di hogwarts.ron dan harry pertama kali bertemu di stasiun king cross pada saat harry kebingungan mencari peron 9 3/4.ron digambarkan mempunyai mata berwarna biru,rambut berwarna coklat,dan tangan yang agak besar.ron adalah anak laki laki ke 6 dari pasangan arthur weasley dan molly prewett.ia mempunyai 5 kakak laki laki yang bernama bill,charlie,percy,fred,dan george weasley.selain itu,ron juga mempunyai 1 adik perempuan yang bernama ginny weasley.kehidupan ron dan keluarganya tergolong sangat sederhana.jubah yang sering dipakai ron bersekolah terkadang kusut dan kusam karena jubahnya itu adalah jubah bekas kakaknya,percy dan charlie pada saat bersekolah di hogwarts.ron tinggal di sebuah rumah yang bernama the burrow di dekat devon.ia sering sekali diejek draco malfoy,vincent crabbe,dan goyle karena kemiskinan keluarganya.tetapi ron tidak pernah marah walaupun terkadang sering kesal.

HERMIONE GRANGER
hermione granger adalah salah satu penyihir kelahiran muggle yang lahir pada tanggal 19 september 1979.hal itu membuatnya menjadi murid tertua dikelasnya.karena hogwarts hanya menerima murid yang berusia 11 tahun.hermione juga adalah salah satu sahabat baik harry selain ron.hermione mempunyai mata dan rambut ikal berwarna coklat.ia mempunyai kemampuan akademis yang luar biasa dibandingkan dengan teman teman dikelasnya termasuk harry dan hermione.ia juga selalu mengeluarkan trio hogwarts,yaitu harry,ron,dan dirinya untuk memecahkan masalah yang ada di hogwarts.banyak orang hogwarts yang menertawakannya seperti prof.snape dan pada tahun ke 4,ia diejek oleh rita skeeter dan mengatakan bahwa ia wanita yang polos namun ambisius.tetapi,ia berhasil menarik perhatian seeker quidditch asal bulgaria,viktor krum pada saat mengikuti turnamen triwizard di hogwarts.hal itu membuat ron geram karena ron juga mempunyai rasa suka terhadap hermione.

DRACO MALFOY
draco malfoy adalah anak laki laki dari pasangan lucius malfoy dan narcissa black.untuk mengikuti jejak orang tuanya,ia pun menjadi pelahap maut dan menggantikan posisi ayahnya yang ditahan di penjara Azkaban.draco dan harry bertemu pertama kali pada saat harry membeli jubahnya di toko madam malkin di diagon alley.tetapi,harry mulai tidak menyukainya karena draco menunjukkan sikap sombong dan angkuhnya pada orang lain termasuk ron dan hermione.hal itu membuat draco dan harry bermusuhan saat bersekolah di hogwarts.draco sebenarnya terpaksa menjadi pelahap maut karena atas paksaan dari orang tuanya dan takut ancaman voldemort.pada tahun ke 3 di hogwarts,ia turut andil memenjarakan hagrid atas tuduhan melepaskan hippogrif dan buckbeak.sementara itu,pada tahun ke 6,draco yang diyakini harry telah menjadi pelahap maut mendapat suruhan dari voldemort untuk membunuh dumbledore.tetapi ia tidak tega karena harus membunuh orang yang harusnya dihormati.tetapi pada akhirnya snape lah yang melakukannya.
ALBUS DUMBLEDORE
albus dumbledore adalah salah satu penyihir yang hebat pada masanya.ia juga adalah salah satu kepala sekolah hogwarts.ia mempunyai kemampuan sihir yang hebat dan dikatakan dalam film bahwa ia telah hidup beratus tahun dan dapat mengalahkan beberapa penyihir hitam.pada masa mudanya,dumbledore berteman baik dengan grindelwald,tetapi,sejak grindelwald menjadi penyihir hitam,ia tidak berteman lagi dengannya bahkan telah mengalahkannya.pada malam terbunuhnya orang tua harry,dumbledore beserta minerva mcgonagall dan hagrid mengantarkan bayi harry potter pada bibi dan pamannya di kawasan muggle.sampai pada akhirnya,dumbledore dibunuh oleh severus snape atas permintaannya sendiri karena telah memakai cincin gaunt yang telah terkutuk.

LORD VOLDEMORT
lord voldemort adalah seorang penyihir hitam yang jahat,kejam,dan menghalalkan berbagai cara untuk mencapai tujuannya.lord voldemort sebenarnya adalah perubahan wujud dari tom riddle yang mana adalah seorang murid slytherin yang misterius pada masanya.voldemort telah membunuh kedua orang tua harry yang sebenarnya ingin membunuh harry.ia sangat ingin membunuh harry karena berdasarkan ramalan trelawney bahwa ada seorang anak laki laki yang dapat mengalahkannya,yakni harry..voldemort mempunyai banyak pengikut yang disebut sebagai pelahap maut.kebanyakan pelahap mautnya itu berasal dari teman temannya saat sebelum menjadi penyihir jahat.voldemort selalu gagal dalam upayanya membunuh harry.sampai pada akhirnya,pertempuran hogwarts pun berlangsung dan voldemort telah dinyatakan kalah dan dikalahkan oleh harry sendiri.

SEVERUS SNAPE
severus snape adalah salah satu mantan pelahap maut voldemort yang bubar karena voldemort gugur di malam terbunuhnya orang tua harry.ia juga adalah staf pengajar hogwarts yang mengajar tentang ramuan dan bisa jadi adalah orang kepercayaan dumbledore.pada masa mudanya,ia sangat mencintai ibu harry,lily evans sejak pertama kali bertemu di hogwarts.snape bermaksud untuk menyayangi dan melindungi harry dari ancaman voldemort.tetapi,terkadang juga ia membencinya karena tampang harry mirip sekali dengan james potter.snape pada masa mudanya sering sekali menjadi korban kekerasan james dan hal itulah yang membuatnya sedikit benci terhadap harry.harry sendiri mengira bahwa snape membencinya pada saat bersekolah di hogwarts.tetapi,sebaliknya,snape sangat ingin harry selamat pada ancaman voldemort.pada tahun ke 6,snape membunuh dumbledore di menara astronomi atas permintaan dumbledore sendiri.tetapi,harry malah mengira bahwa snape telah mengkhianati dumbledore dan makin tidak menyukainya.tetapi,pada saat snape sekarat di shrieking shack,snape memberikan memorinya pada harry.disitulah harry tahu bahwa selama ini snape tidak membenci harry,melainkan menyayanginya.

RUBEUS HAGRID
rubeus hagrid adalah pengawas hewan hewan liar di dekat hutan terlarang hogwarts yang belakangan ini diangkat menjadi guru pemeliharaan satwa gaib di tahun ketiga di hogwarts.hagrid digambarkan memiliki tinggai 2 kali lebih besar dari postur tubuh orang biasa.nama ''rubeus'' berasal dari kata latin yang mempunyai 2 arti,yaitu ''merah'' atau ''kemerah merahan'' dan ''seperti semak belukar''.kedua arti itu menggambarkan penampilan hagrid.sementara itu nama ''hagrid'' berasal dari kata ''hagridden'' yang berarti ''malam seperti mimpi buruk'' arti itu menggambarkan bahwa setiap bangun,hagrid selalu merasakan sakit.hagrid juga pernah ditahan di Azkaban atas tuduhan melepaskan bassilisk dan buckbeak di tahun ke 3 dan ke 2.hagrid mempunyai sepupu raksasa yang sekarang tinggal di hutan terlarang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar